Dark
Light
Today: September 13, 2024

Datang ke Indonesia, pendiri Google temui Menteri Pariwisata

Surgey Brin bertemu Menpar. ©2015
WANI/Merdeka, Papua – Pendiri Google, Sergey Brin, saat ini sudah berada di Indonesia. Bukan iseng dan berlibur ke Indonesia, Sergey Brin mempunyai maksud tertentu. Rencananya, hari ini (28/12), pendiri Google ini akan bertemu dengan Menteri Pariwisata (Menpar) Indonesia, Arief Yahya.
Bertempat di Ruang Rapat Menteri lantai 16 Gedung Sapta Pesona Kemenpar, Surgey Brin bermaksud membahas kerjasama di bidang kepariwisataan Indonesia. Pihaknya juga mengadakan konferensi pers pada sore hari ini, Senin, 28 Desember 2015 jam 14.30.
Selain bertemu dengan Menpar, Sergey Brin juga berencana untuk menemui Kemkominfo, Rudiantara, setelah acara konferensi pers tersebut berakhir. Kabarnya, Dia akan berkunjung sekitar pukul 5 sore hari ini.
Sebelum bertemu dengan para menteri, Sergey Brin menyempatkan diri untuk menikmati keindahan alam Indonesia. Dia berkunjung ke Pulau Raja Ampat di Papua.
Seperti yang kita ketahui, Sergey Brin merupakan salah satu orang yang sangat sukses di dunia. Dia dan temannya berhasil membuat Google beberapa tahun yang lalu saat umurnya masih sangat muda. Hingga saat ini, situs Google ciptaannya, masih menjadi situs pencarian nomor satu di dunia.

Larensi Mahligai Mustika Rani
Copyright ©Merdeka

Leave a Reply

Your email address will not be published.