Insiden di stadion Papua Bangkit, di Jayapura, Papua. (Foto: unggahan medsos/Billy Brando Massie). |
Jayapura — Sudi (30), salah satu pekerja di PT Pembangunan Perumahan (PP) yang mengerjakan pembangunan Stadion “Papua Bangkit” di Kampung Harapan, Kabupaten Jayapura, tewas akibat tertimpa salah satu tiang kolom atau penyangga yang sedang dikerjakan.
Kecelakaan kerja yang terjadi Sabtu (9/6) sekitar pukul 22.30 WIT itu juga menyebabkan tiga karyawan lainnya terluka.
Kapolres Jayapura AKBP Victor Mackbon kepada Antara, Minggu, membenarkan terjadinya kecelakaan kerja yang menyebabkan meninggalnya salah satu pekerja.
Jenazah Sudi pada Minggu (10/6) sudah dievakuasi ke Surabaya untuk dimakamkan setelah sebelumnya dilakukan visum di RS Bhayangkara, Kota Jayapura yang berjarak sekitar 20 Km dari TKP.
Sedangkan tiga rekan almarhum masih dirawat di RS Dian Harapan, Waena, Kata Kapolres Jayapura seraya menambahkan, insiden itu terjadi saat para pekerja sedang melakukan pengecoran tiang kolom.
“Belum dipastikan apa yang menyebabkan tiang kolom yang merupakan tiang penyangga atau penopang roboh,” kata AKBP Mackbon.
Mantan Kapolres Mimika itu mengatakan, saat ini lokasi tempat insiden itu terjadi untuk sementara waktu tidak boleh dilakukan pengerjaan karena akan diselidiki oleh penyidik.
Karena itu lokasi tersebut sudah diberi “police line”, sedangkan pengerjaan dibagian lain tetap diperbolehkan, kata Kapolres Jayapura AKBP Mackbon.
Tiga pekerja lainnya yang menjadi korban yakni Ahmad Efendi (42), Prio Septiawan (26) dan Ulil Absor (29)
Stadion “Papua Bangkit” yang pembangunannya dikerjakan PT PP dibangun dalam rangka PON XX tahun 2020. (*)
Copyright ©Antara “sumber”
Hubungi kami di E-Mail: tabloid.wani@gmail.com