Dark
Light
Today: July 27, 2024
9 years ago
67 views

Pondok Natal Menghiasi Kota Jayapura

Pondok Natal Menghiasi Kota Jayapura
Salah Satu Pondok Natal di Paniai, Papua

Jayapura WANI/Antara – Masyarakat Jayapura – Papua, membangun pondok – pondok dengan berbagai bentuk dan hiasan di pinggir – pinggir jalan, dataran tinggi dan di perbukitan untuk menyongsong perayaan Natal (Kelahiran Sang Raja Damai).

Pondok – pondok dengan berbagai ukuran dan bermacam bentuk, termasuk berbentuk panggung dan honai, sebagian besar dibangun di pinggir jalan dan dataran tinggi di kota itu.

Hiasannya bermacam-macam, termasuk di antaranya lampu dan lonceng hias serta patung Sinterklas di sekitar pondok. Beberapa pondok dilengkapi dengan alat pemutar musik yang memainkan lagu-lagu rohani Kristiani dan lagu Natal.

Renato membuat pondok Natal di Vuria, Kotaraja, Abepura, bersama beberapa temannya.

“Sudah menjadi tradisi di Jayapura, kami buat pondok ini untuk menyosong Natal dan Tahun Baru. Pondok Natal ini ada empat orang yang jaga dan kelola,” ujar Renato.

Sementara warga Jayapura lainnya, Evert, membuat pondok Natal bersama dua rekannya karena mendengar informasi bahwa akan ada lomba pondok Natal.

“Ini sudah menjadi tradisi, tetapi intinya kami bangun pondok Natal ini untuk memeriahkan Natal dan Tahun Baru, dan juga kami ada ikut lomba pembangunan pondok Natal yang kami dengar akan dilaksanakan,” ujar Evert.



Editor: Maryati
Copyright ©Antara 2015

Leave a Reply

Your email address will not be published.